Selamatkan Anak Bangsa dari Bahaya Narkoba

Narkoba menjadi permasalahan kompleks, sebab berdampak pada lingkungan sosial. Idntimes menjelaskan seruan bahaya narkoba sebagai bentuk menyelamatkan anak bangsa. 

Sekitar awal tahun 1980-an, orang tidak mempedulikan. Sebab, hanya digunakan oleh kalangan elit saja. 

Namun sekarang ini, penggunaan narkoba telah merambah semua golongan. 

Faktor Penyebab Penggunaan Narkoba 

Idntimes menerangkan bahwa sebagian besar zat dalam narkoba digunakan untuk pengobatan serta penelitian. Namun, ada berbagai alasan untuk menyalahgunakannya. 

Tingkatan penyalahgunaan narkoba berawal dari coba-coba, lalu berlanjut ke senang-senang. Kemudian mulai menggunakan pada saat-saat tertentu dan berlanjut kepada penyalahgunaan. 

Sehingga membawa penggunanya jadi ketergantungan. Jika terus digunakan, maka takaran akan terus bertambah dan mengakibatkan ketergantungan. 

Kecanduan inilah yang mengakibatkan gangguan fisik serta psikologis. Ancaman kerusakan pada sistem saraf pusat dan organ tubuh lainnya tidak dapat dihindari. 

Alternatif Pemecahan Masalah Ketergantungan Narkoba

Pencegahan penyalahgunaan narkoba dilakukan bukan hanya oleh keluarga terdekat saja. Melainkan masyarakat bisa turut serta untuk mencegah remaja melakukan penyalahgunaan narkoba. 

Ada 3 tingkatan intervensi yang bisa dilakukan, antara lain:

Primer

Sebelum terjadi penyalahgunaan narkoba terjadi, tindakan yang bisa diambil yaitu menyebarkan informasi mengenai bahaya narkoba. 

Penyebaran informasi bisa melalui pendekatan kepada keluarga, instansi pemerintah dan pihak lainnya. Sehingga melibatkan seluruh elemen masyarakat. 

BPN berperan aktif seputar pemberian informasi dalam berbagai bentuk materi yang ditujukan kepada remaja dan keluarga. 

Sekunder

Langkah selanjutnya, biasa disebut dengan langkah sekunder. Di mana penggunaan narkoba sudah terjadi, maka diperlukan upaya penyembuhan. 

Dalam langkah sekunder, ini fase penyembuhan terdiri dari dua. Fase penerimaan awal berlangsung antara 1 sampai 3 hari. 

Ditandai dengan kegiatan pemeriksaan fisik dan mental. Fase kedua yaitu detoksifikasi dan terapi komplikasi medik. 

Memerlukan waktu antara 1 sampai 3 minggu untuk mengurangi ketergantungan dari bahan-bahan adiktif secara bertahap. 

Tertier

Sedangkan langkah terakhir yaitu tertier. Langkah ini ditandai dengan rehabilitasi bagi para pemakai narkoba serta merupakan proses penyembuhan. 

Tahapan rehabilitasi biasanya membutuhkan waktu antara 3 sampai 12 bulan. Hal ini bertujuan mempersiapkan pengguna narkoba kembali ke masyarakat. 

Selain itu, rehabilitasi akan membantu pengguna narkoba bisa bersosialisasi dan mengembangkan kehidupan yang lebih bermakna. 

 

Pentingnya Mendukung pemerintah dalam membrantas narkoba adalah langkah penyelamatan generasi muda dari bahaya narkoba. Sebab, dukungan menjadi tanggung jawab seluruh elemen masyarakat. 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *